Selamat Datang di BLOG KORAN METRO REALITAS -- Menyajikan Beragam Informasi Peristiwa dan Olahraga
« »

Andra Gagal Naik Podium di AFR

Senin, 16 Agustus 2010


Shanghai-Akibat jadwal dimajukan sehari akhirnya pembalap wanita Indonesia Alexandra ‘Andra’ Asmasoebrata gagal mewujudkan target naik podium pada seri 5 dan 6 Asian Formula Renault (AFR) 2010. Berlaga di Shanghai F1 Circuits, Sabtu (14/8), Andra finis posisi tujuh dan delapan. Hasil itu sebenarnya cukup lumayan karena persiapan Andra menuju kejuaraan ini sangat mepet.

Apalagi panitia juga memajukan waktu perlombaan yang seharusnya, Minggu (15/8) menjadi Sabtu. Keputusan itu dibuat karena adanya pengumuman dari pemerintah Cina yang memberlakukan hari berkabung nasional atas bencana gempa bumi yang banyak memakan korban, pecan lalu.

Asian Formula Renault seri 5 & 6 diikuti 19 pembalap dari berbagai negara, antara lain Thailand, Macau, Hongkong, Cina, Venezuela, Irlandia, Taipei, Netherland, Espanyol, dan Indonesia. Dalam kejuaraan AFR kali ini, Andra kembali menjadi satu-satunya wakil dari Indonesia.

Dalam kejuaraan ini, Andra yang bergabung dengan Champ Motorsport dengan Team Manager Pekka Sarinen dari Finlandia. Pada babak Qualifying, Alexandra menempati posisi ke-14 dengan best time 1:53.662. Posisi satu, dua, dan tiga dikuasai oleh Sandy Nicholas Stuvik (Thailand) dengan best time 1:49.525, Hong Wei Cao (China) dengan best time 1:50.230, dan Ka To Jim (Hongkong) dengan best time 1:50.403.

Kejuaraan ini dibagi menjadi dua. Kejuaraan internasional dan Asia. Di tingkat Asia race 1 dimenangi oleh Hong Wei Cao (China) 18:33.450, Tempat kedua Sandy Nicholas Stuvik (Thailand) 18:34.552, dan Ketiga diperoleh Ka To Jim (HKG) 18:43.643. Alexandra ikut dalam kategori Asia dan finish ke 7 (19:23.302) pada race 1. Sedangkan tingkat internasional juara satu diraih oleh Kevin O’Hara (Irlandia) 18:37.632, ke 2 Andrew White (Ned) 18:43.275, ke 3 Samin Gomez (Ven) 18:52.434.

Race 2, Andra finis ke-8 (19:34.284). Juara 1 Hong Wei Chao (China) 18:37.654, ke 2 Sandy Nicholas Stuvik (Thailand) 18: 34.552, ke 3 Ka To Jim (HKG) 18:41.631. Internasional juara 1 Kevin O’Hara (Irlandia) 18:41.584, ke 2 Andrew White (Ned) 18:48.793), ke 3 Samin Gomez (Ven) 18:51.257. Pada race ke-2 ini, Andra sempat overshoot pada lap-lap awal sehingga sempat tertinggal di belakang dan akhirnya maju kembali dan finish di urutan ke-13.

Andra mengakui kurang puas dengan hasil yang diperoleh, dikarenakan waktu untuk latihan dan menseting mobilnya sangat sedikit. Hal tersebut sangat menjadi kendala dikarenakan Alexandra terakhir mengendarai Formula pada bulan Oktober 2009, sehingga perlu waktu yang cukup untuk mencari setting-an yang pas untuk nya.

Gadis yang dikukuhkan kembali sebagai Duta Pariwisata 2010 ini mendapat dukungan dari para sponsor seperti Pertamina, Asuransi Jasindo, Adaro Energy, Telkomsel, Garuda Indonesia, dan Pemprov DKI Jakarta ini. Jok